Tuesday, October 9, 2012

UAD~ Kenapa Allah Sediakan Wanita Cantik

PUT YOUR TRUST TO ALLAH...100% INSYA-ALLAH (^-^)
ya Allah... ya Allah... ya Allah...
Bismillahirrahmanirrahim....
Dengan nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang...
Moga semua dalam rahmat-NYA 
insyaAllah


KENAPA ALLAH SEDIAKAN WANITA CANTIK???




Lengkaplah separuh dari agama kamu jika Allah rezeki kan untuk mu 
insan yang bergelar "WANITA SOLEHAH"

Muslimah tidak seharusnya menjadi bulan yang boleh ditatap semua...

Tetapi perlu menjadi matahari yang silaunya akan membuat lelaki tertunduk sebelum memandangnya.


"MUSLIMAH CANTIK MENJADIKAN MALU SEBAGAI MAHKOTAKEMULIAANNYA’’

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh..

Yaa Rabbi•*´¯)Ajarilah kami bagaimana memberi sebelum meminta,berfikir sebelum bertindak,santun dalam berbicara,tenang ketika gundah,diam ketika emosi melanda, bersabar dalam setiap ujian.Jadikanlah kami orang yg selembut Abu Bakar Ash-Shiddiq,sebijaksana Umar bin Khattab ,sedermawan Utsman bin Affan,sepintar Ali bin Abi Thalib,sesederhana Bilal,setegar Khalid bin Walid radliallahu'anhumáƒĤAmiin ya Rabbal'alamin.

Mungkin pada sebagian orang menganggap biasa saja,sekedar sebait puisi kalimat itu.. Namun ketika kita mau untuk merenunginya,Sungguh terdapat makna yang begitu dalam,ketika kita menyadari fitrah kita tercipta sebagai wanita " Makhluk Terindah di dunia "ini.

Kemudian Allah mengaruniakan hidayah pada kita maka inilah hal yg paling
indah dalam hidup wanita..

Namun sayang banyak dari kita kaum wanita tidak menyadari betapa berharganya dirinya.

Sehingga banyak dari kaum wanita merendahkan dirinya dgn menanggalkan rasa malu...sementara Allah telah menjadikan rasa malu sebagai mahkota kemuliannya.

Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda:

‘’Sesungguhnya setiap agama itu memiliki akhlak dan akhlak Islam itu adalah rasa malu,’’(HR.Ibnu Majah:4181,syaikh Al Albani mengatakan bahwa hadist ini hasan)

Sabda Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam yg lain:

‘’Malu dan iman itu bergandengan bersama,bila salah satunya di angkat maka yg lainpun akan terangkat.’’

(HR.Al Hakim dalam Mustadroknya 1/73,Al Hakim mengatakan sesuai syariat Bukhari Muslim,begitu pula Adz Dzahabi)

Begitu jelas Rasulullah memberikan teladan pada kita bahwasannya rasa malu tak terlepas dari iman dan sebaliknya terkhusus bagi seorang muslimah,rasa malu adalah dirinya adalah hal yg membuat dirinya terhormat dan dimuliakan.

Setiap wanita terlebih seorang muslimah,berhak menyandang rasa malu sebagai Mahkota kemuliaannya.


SEMOGA BERMANFAAT ♥

Hak cipta adalah milik Allah SWT semata.Ilmu adalah amanat Allah yg harus disampaikan kepada Ummah...kami hanya menyampaikan apa yg kami miliki.

Sungguh bahagia insan yang telah menemukan cinta sejatinya.. ibarat tasbih & benang pengikatnya.. terajut menjadi satu untaian yang selalu disentuh satu demi satu oleh insan mulia yang bibirnya basah akan cinta kepada Rabb-Nya

Barakallaahu fiykum wa jazzakumullah khoir..

No comments:

Post a Comment

linkWithin

Related Posts with Thumbnails